Komisi 20% dari CBWebspace
Alhamdulillah… 2 hari yang lalu cbwebspace.com telah menempati server baru yang lebih baik. Dan per hari ini saya umumkan untuk prelaunch system affiliasi cbwebspace.com. Untuk memulai mempromosikan cbwebspace, anda harus memiliki akun di cbwebspace.com. Jika belum punya, silahkan buat akun disini. Setelah login, anda bisa langsung menuju menu Affiliasi dan klik tombol Mengaktifkan Akun Affiliasi.
Setelah aktif, anda akan memiliki link affiliasi sendiri dan silahkan di promosikan.
Meski begitu, untuk saat ini banner-bannernya belum saya buatkan. Insya Allah dalam beberapa hari ke depan banner akan siap sehingga anda bisa lebih mudah dalam berpromosi.
Komisi yang saya janjikan adalah 20% dari harga hosting. Sementara belum ada komisi untuk domainnya Dan komisi ini berlaku seterusnya selama klien yang anda dapatkan tetap menggunakan layanan cbwebspace.com
Sebagai ilustrasi, misalnya anda mendapatkan member paket Newbie 5 orang dan mereka memilih membayar bulanan atau senilai Rp. 10.000/bulan maka komisi yang anda dapatkan perbulan adalah:
20% x 10.000 x 5 = Rp. 10.000/bulan
Jika dia memilih paket yang lebih tinggi, sudah tentu komisi yang
diterima akan lebih tinggi. Enaknya lagi, anda tidak harus membeli
hosting dulu untuk bisa mempromosikan cbwebspace. Silahkan daftar saja
secara gratis dan aktifkan akun cbwebspace anda.Bagaimana kalau dia beli paket bisnis?
Seperti diketahui, bagi mereka member baru cbwebspace yang membeli paket bisnis (bukan perpanjangan), akan mendapatkan keanggotaan premium cafebisnis gratis. Dan jika kebetulan keanggotaannya atas referensi seseorang, maka orang tersebut akan mendapatkan komisi affiliasi cafebisnis juga. DOBEL UNTUNG jika anda mereferensikan orang lain untuk beli paket bisnis sekaligus daftar ke cafebisnis lewat affiliasi anda. Hitungannya begini:1. Komisi 20% paket bisnis : 20% x 313.500 = Rp. 62.700,-
2. Komisi Cafebisnis Rp. 80.000,-
Komisi yang anda terima: Rp. 80.000 + Rp. 62.700 = Rp. 142.700,-
Komisi tahun pertama 142.700 sedangkan tahun berikutnya adalah 62.700 setiap kali dia memperpanjang hosting. Sangat lumayan bukan?
Minimum PayOut
Untuk penarikan komisi, bisa dilakukan kapanpun setelah komisi anda mencapai minimal Rp. 50.000,-.Menjadi affiliasi hosting adalah langkah pertama yang saya rekomendasikan sebelum anda mulai belajar atau investasi modal besar untuk berjualan hosting. Dulu sebelum mulai jual hosting, saya juga berlatih menjadi affiliasi hosting orang lain dulu.
0 komentar:
Posting Komentar